Mengelak
Hal yang paling ingin dihindari
Adalah ketika keluarga terutama ibu merajuk padaku ingin aku segera menikah.
Di tambah lagi karakter ibuku yang enggak sabaran, katanya lebih cepat lebih baik.
Aku bukannya ga mau menikah...
Siapa sih orang yang ga mau menikah?
Apalagi di islam menikah itu separuh agama, jelas ibadahnya jadi dobel kalau nikah.
Masalahnya, jodohnya tuh belum ada...masih suram...
Di tambah lagi, menikah itu bukan perkara gampang...
Aku ingin menikah itu benar-benar jadi moment penyelamat. Penyelamat dari zina, penyelamat dunia akhirat dan menghasilkan generasi-generasi yang bisa jadi kader islam. Bukan sekedar menikah, terpenuhi kebutuhan lahir batin, mempunyai keturunan dan hidup mengalir...
Aku ingin punya pemimpin yang mempunyai visi dan misi yang sama dengan diriku...
Ingin punya pendamping yang bisa membawaku ke syurganya Alloh, bersama-sama membentuk generasi rabbani..
Ah entahlah, aku tak bisa mengelak lagi, aku baru saja wisuda, baru seminggu...tapi ibuku sudah mendesak aku untuk menikah...
Aku jadi uring-uringan...aku stres...
Harus seperti inikah orang dewasa?
Kenapa ibuku begitu khawatir? Apa sebenarnya yang sedanh beliau khawatirkan?
Aku ingin ngobrol.....komunikasi...tapi rasanya belum apa-apa sudah menyerah...
Belum apa-apa sudah mau nangis aja.
Jadi gimana aku bisa menjelaskan pada pada ibuku?
Komentar
Posting Komentar